Bawaslu Gandeng Mubaligh se-Parepare Sampaikan Ceramah Tolak Politik Uang

SERATUSNEWS.ID, PAREPARE — Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Parepare dan Kantor Kementerian Agama (Kemenag) setempat, melakukan penandatanganan perjanjian Kerjasama terkait penyampaian ceramah dengan topik ‘tolak politik uang’, pada Senin (27/3/2023).

Ceramah yang mengangkat tema ‘tolak politik uang ini, rencananya akan disampaikan secara serentak oleh Mubaligh se-kota Parepare pada 27 Ramadhan mendatang.

Hal ini dilakukan sebagai bentuk sosialisasi kepada masyarakat melalui ceramah yaitu materi muatan tolak politik uang dan pelanggaran tindak pemilu lainnya.

Koordinator Divisi Hukum, Pencegahan, Parmas dan Humas Bawaslu Kota Parepare, Nur Islah mengatakan, tujuan dari kegiatan ini pada bulan Ramadhan, yaitu untuk memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya bersikap jujur, adil dan menjauhi pelanggaran menjelang Pemilu 2024.

“Kami harap penyampaian dari para mubaligh menggunakan pendekatan agama ini, Politik uang, politisasi SARA dan ujaran kebencian dapat diminimalisir pada pemilu 2024,” kata Nur Islah.

Nur Islah juga mengatakan, program ini diharapkan bisa rutin digelar tiap tahun, yang mengangkat tema tolak politik uang menjadi tema ceramah yang serentak disampaikan di bulan Ramadan. (*)

Tinggalkan Balasan

tiktok downloader sssTIKTOK