Jabat Sebagai Kapolres Parepare, AKBP Budi Susanto Imbau Masyarakat Jaga Situasi Kamtibmas

SERATUSNEWS.ID, PAREPARE — Kapolres Parepare AKBP Budi Susanto,S.I.K mengimbau kepada masyakarat agar ikut berpartisipasi menjaga situasi Ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukumnya. Terlebih pada saat jelang perayaan natal dan tahun baru.

“Dalam hal ini, kita minta seluruh elemen masyarkat agar menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif jelang Natal dan Tahun Baru di wilayah hukum Polres Parepare,” Ujar AKBP Budi Susanto, yang belum lama ini dilantik sebagai Kapolres Parepare.

Untuk itu, dijelaskan, pihaknya meminta dukungan dari seluruh masyakarat serta stakeholder yang ada untuk sama-sama dan selalu menjaga keamanan dan ketertiban, mulai dari tingkat lingkungan hingga di kecamatan melalui Sektor (Polsek) Polres Parepare.

“Mari sama-sama kita jaga kekondusifan kamtibmas di lingkungan hingga kecamatan. Sehingga dalam keadaan aman dan damai,” jelasnya.

Selain itu, Budi Susanto menegaskan kepada masyarakat Parepare untuk tidak mudah terprovokasi oleh isu yang beredar dan menjaga situasi agar tetap kondusif.

“Guna menjaga kerukunan antara ummat beragama, sekali lagi saya tegaskan untuk tidak terprovokasi oleh berita hoax melalui media sosial, sehingga dapat mewujudkan NKRI yang damai tanpa ada perpecahan.” tegasnya. (rls/ag)

Tinggalkan Balasan

tiktok downloader sssTIKTOK