Innalillahi Wainnailaihi Rojiun, Mantan Bupati Gowa Ichsan Yasin Limpo Tutup Usia di Jepang

SERATUSNEWS.ID, MAKASSAR –  Innalillahi wainnailaihi rojiun, telah berpulang ke Rahmatullah Mantan Bupati Gowa dua periode Ichsan Yasin Limpo (IYL), Selasa (30/7/2019) sekira pukul 07.30 waktu Jepang.

Kabar duka atas kepergian Ichsan Yasin Limpo, yang juga Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Sulawesi Selatan (Sulsel) ini pun, viral di sejumlah group media sosial.

Ungkapan bela sungkawa atas kepergian adik dari mantan Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo ini, juga disampaikan oleh Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah.

“Dengan penuh rasa duka mendalam, kami menyampaikan telah berpulangnya ke Rahmatullah sahabat saya, Bapak Ichsan Yasin Limpo. Semoga Almarhum kembali dengan keadaan Insya Allah khusnul khatimah dan keluarga diberi kekuatan dan ketabahan.
Aamiin ya robbal ‘alamiin”. ucap Nurdin Abdullah, dikutip di akun facebook miliknya.

Ichsan Yasin Limpo sebelumnya menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Mount Elizabeth Singapura atas penyakit kanker paru-paru yang dideritanya, dan selanjutnya melakukan pengobatan di Negeri Sakura Jepang, di Rumah Sakit Juntendo, Tokyo. (ag)


Diterbitkan

dalam

oleh

Comments

Tinggalkan Balasan